Mau nyantai sambil minum bir di Surabaya? Kamu nggak perlu bingung, karena banyak tempat minum beer di Surabaya yang menarik. Di artikel ini, kita akan bahas 4 tempat seru untuk menikmati minuman beer!
Baca Juga: Nightlife di Surabaya Semakin Seru Dengan Ambyar Superclub!
1. Helen’s Live Bar Surabaya

Kalau kamu mencari tempat minum beer di Surabaya, Helen’s Live Bar Surabaya punya vibes yang nyaman. Tempat yang dikenal sebagai Helen’s Graha Famili ini menawarkan berbagai pilihan bir dan minuman beralkohol lainnya. Di Helen's Live Bar, kamu bisa nongkrong santai ditemani minuman yang sesuai dengan selera atau mood dan live music.
- Lokasi: Jalan Boulevard Famili Utara Nomor 8, Surabaya
- Jam Operasional: 19.00 sampai 03.00
2. HW Tiger Basra

HW Tiger Basra menjadi tempat hits di kalangan pecinta nightlife Surabaya. Club malam satu ini menawarkan suasana modern dan energik, bikin pengalaman minum bir terasa lebih eksklusif.
- Lokasi: Jalan Basuki Rahmat Nomor 21 - 23, Surabaya
- Jam Operasional: 09.00 sampai 21.00
3. Helens Night Mart Kertajaya Surabaya

Helen’s Night Mart sering ramai, karena hadir dengan konsep bottle shop yang harganya terjangkau. Enggak percaya? Helen’s Night Mart memang no minimum charge, jadi cocok banget kalau kamu ingin minum beer di Surabaya tanpa memusingkan biaya.
- Lokasi: Jalan Raya Kertajaya Indah, Surabaya
- Jam Operasional: 19.00 sampai 03.00
Baca Juga: 4 Klub di Surabaya Milik HWG, Dijamin Bikin Ketagihan!
4. Ambyar Superclub Basra Surabaya

Mengusung “Dangdut Everyday”, Ambyar Superclub Basra bikin kamu ngambyar all night! Bahkan, Ambyar Superclub sudah pernah diramaikan oleh Guyon Waton, Happy Asmara, Ndarboy Genk, dan musisi lainnya.
- Lokasi: Jalan Basuki Rahmat Nomor 25A - 31A, Surabaya
- Jam Operasional: 20.00 sampai 03.00
Baca Juga: 5 Cafe Surabaya yang Cocok untuk Nongkrong dan Ngonten
Saatnya Nongkrong dan Minum Bir di Surabaya!
Nah, itu dia 4 tempat minum beer di Surabaya yang wajib kamu coba! Dari yang hingga yang party, semua tempat ini punya suasana asik dan bir yang enak. Ajak teman-temanmu, dan jangan lupa mampir ke tempat-tempat dari HW Group!